Daftar Error Android Studio




Android Studio merupakan sebuah tool untuk Developer Android yang dipakai untuk membuat aplikasi atau merancang software berbasis sistem operasi android. Android Studio hapir mirip tool-tool SDK yang lain seperti VB atau Eclips, dll. Sekarang Dukun Tekno akan membahas tentang error pada Android Studio yaitu error "No JVM Installation Found", yuk langsung ke penyelesaiannya.

Error Gradel Project Sync Failed
1. Klik ganda di gradle.properties
2. kemudian tambahkan kode script ini di bagian paling bawah propert gradle:
org.gradle.jvmargs=-Xmx512m -XX:MaxPermSize=512m

Langkah Perbaiki Memperbaiki Error No JVM Installation Found Ketika Launching Android Studio
Error ini disebabkan karena aplikasi Android Studio tidak dapat mendeteksi adanya file-file library Java JDK pada komputer anda, penyebabnya entah itu karena alamat root folder JDK sudah berubah atau memang anda belum menginstal dikomputer anda. Berikut cara-cara yang bisa dilakukan ketika menemui error ini.

Cara 1
1. Buka folder instalasi Android Studio.
2. Di folder instalasi tersebut, buka folder Bin, lalu buka file studio.bat menggunakan notepad (atau langsung klik 2x)
3. Setelah file studio.bat terbuka, cari bagian text yang mengandung JAVA_HOME ganti dengan kode set JAVA_HOME=C:\Program Files\Java\jdk1.8.0 coba perhatikan gambar dibawah ini.
4. Pergi ke Start -> All Programmes -> Android Studio ->
5. Klik kanan pada Android Studio dan klik properties.
6. Agan akan melihat kolom Target
android-studio\bin\studio64.exe
Ganti dengan
android-studio\bin\studio.bat
7. Buka studio.bat untuk membuka Aplikasi Android Studio.
8. Selesai

Cara 2
1. Instal JVM kembali
2.  Jika JDK kamu sudah versi terbaru, copy alamat folder seperti gambar dibawah.
3. Sekarang kita buat variabel JAVA_HOME
  • Klik kanan pada my computer > propertise
  • Pilih advand system setting
  • Akan keluar jendela dialog lalu pilih tab Environment Variable
  • Pada user variable klik New
  • Isi seperti berikut :
Variable Name = JAVA_HOME
Variable Value = Patch yang kamu copy tadi
4. Lalu kita akan mengganti target file ( lihat gambar dibawah )
  • Klik kanan pada icon android studio > Pilih propertise
  • Hapus angka 64 yang ada pada target lalu klik OK
5. Selesai

Setelah mengikuti cara diatas kamu harus me-restart android studio kamu, lalu agar performa normal lagi di sarankan untuk melakukan update sesuai yang diperlukan android studio kamu, biasanya akan meminta update gradel.