Terkadang ketika kita mencari aplikasi diinternet, tentunya kita akan menemukan banyak sekali link-link sumber untuk mendownload aplikasi tersebut. Masalahnya ketika pertama kali / masih awam dalam menjelajah internet dengan tujuan untuk downoad file aplikasi, kita tidak mengerti apa saja yang menjadi resiko ketika mendownload file palsu, apalagi terkadang kita tidak mengerti mengenai apa itu file asli dan palsu, atau juga mengenai aplikasi yang dibuat seolah-olah seperti aplikasi baik-baik saja dan ternyata malah merugikan.
Share Pengalaman
Penyebab komputer saya terinfeksi oleh aplikasi ini ceritanya ketika saya yang sedang mencari file instalasi Xperia Flash Tool, ternyata setelah selesai mendownload dan saya instal, yang terinstal adalah aplikasi aneh ini, awalnya biasa saja karena saya pikir saya telah menginstal aplikasi Flash Tool sedangkan aplikasi QQPCTray aku kira cuman aplikasi biasa dengan karakter cina yang ngiklan di Flash Tool, namun kecurigaan dan kejengkelan pun muncul ketika apliikasi ini terus menerus membuat notif pesan-pesan yang tidak penting dan tidak saya mengerti. Sayapun ingin menghapus aplikasi ini namun ternyata gagal terus dan ia selalu mengulang ulang proses uninstalnya. Awalnya saya sendiri tidak mengerti apa nama aplikasi ini karena semua bertuliskan karakter cina, namun saya mencoba untuk melihatnya di task manager, pada aplikasi task manager aplikasi ini tertulis QQPCTray. Setelah mengetahui nama aplikasi ini sayapun mulai mencari tutorial cara menghapusnya diinternet, karena saya yakin ini bukan virus melainkan malware, sehingga tidak bisa dihapus menggunakan anti virus.
Langkah Menghapus Aplikasi QQPCTray
1. Hidupkan Komputer.2. Setelah menekan tombol power > tekan tombol F8 berkali-kali hingga muncul Opsi Safe Boot.
3. Pilih 'Safe Mode With Networking'. Lihat gambar dibawah.
4. Hapus seperti menghapus aplikasi lainya dengan cara > Buka 'Start Menu' > 'Control Panel' > 'Uninstall a Program' (Programs and Features).
5. Uninstal APlikasi QQPCTray nya > Maka akan muncul aplikasi notif seperti gambar dibawah. centang semua pilihan > lalu pilih kolom merah seperti gambar di bawah.
6. Muncul peringatan lalu pilih menu pilihan seperti gambar dibawah.
7. Selesai, dan sekarang anda bisa restar Windows ke modus normal.
Itulah cara manual hapus program QQPCTray, terimakasih telah mampir di blog saya ini. Jika ada kesalahan dalam penulisan saya mohon maaf dan jika anda masih belum paham tentang cara hapus program QQPCTray, saya sangat senang jika anda berkomentar dan menjelaskan bagian mana yang membingungkan anda karena tentu saya akan membimbing anda dengan sebaik-baiknya. sekian tips blog dari Dukun Tekno yang dapat saya bagikan dan Semoga berhasil.