Cara Masuk Safe Mode Windows XP, Vista, 7



Safe mode atau dalam bahasa indonesia berarti memiliki arti mode aman merupakan sebuah mode diagnosa untuk memperbaiki error pada sebuah sistem operasi yang tidak bisa ditangani dalam mode normal. Ada beberapa sistem operasi yang menanamkan konfigurasi safe mode yaitu: Windows, Linux, Android dan IOS. Ketika mode safe dimuat maka banyak fitur yang berkurang tetapi akan lebih mudah untuk mengisolasi kerusakan sistem karena banyak fitur dan komponen yang dinonaktifkan (termasuk driver perangkat seperti VGA Card, Audio, dll). Beberapa contoh error yang dapat diperbaiki dalam safe mode seperti mencopot aplikasi driver perangkat keras yang tidak cocok yang menyebabkan terjadinya error pada sistem operasi jika di buka dalam mode normal.

Selain itu Safe Mode pada windows juga merupakan sebuah mode aman untuk melakukan perbaikan masalah yang timbul yang kebanyakan disebabkan oleh virus yang menyamar sebagai aplikasi. Seperti driver palsu yang mampu melakukan akses hak administrator setiap waktu dan safe mode dilakukan untuk melakukan unistal aplikasi terebut. saya sendiri juga memiliki beberapa pengalaman menggunakan safe mode untuk menguninstal program palsu.

Share Pengalaman
Sedikit berbagi pengalam untuk pemirsa dukun tekno, dulu saya sempat menginstal sebuah aplikasi yang bernama QQPC Tray, aplikasi tersebut bisa dikategorikan sebagai aplikasi Malware karena melakukan instalasi software lain. akibatnya banyak aplikasi yang menumpuk dikomputer saya pada waktu itu dan salah satu solusi untuk menghapus aplikasi QQPC Tray adalah dengan menguninstal melalui safe mode pada windows.

Pengalaman lain dalam menggunakan safe mode adalah menguninstal driver dari perangkat keras VGA Card, dulu saya memiliki VGA Card dari AMD dengan odel Radeon HD5450. Waktu itu saya melakukan overclicking pada VGA Card saya dan malah menyebabkan komputer saya mengalami error, setiap kali menghidupkan komputer, komputer selalu mati dan gagal untuk dihidupkan. Untuk itu saya booting ke safe mode untuk menghapus driver VGA Card sehingga akan menghilangkan konfigurasi overclock yang salah dan komputer pun hidup kembali. Bagi anda yang memiliki masalah komputer dan ingin menggunakan safe mode untuk memperbaiki masalah sistem operasi Windows, berikut tutorialnya.

Langkah Masuk Safe Mode Windows 95, 98, XP, Vista, 7
1. Untuk  Windows XP, Vista, 7. Ketika awal boot atau komputer hidup dan layar masih hitam, tekan tombol F8 berkali-kali.
2. Jika poin diatas dilakukan dengan benar maka muncul menu. pilih safe mode > lalu enter. selanjutnya Windows akan boot ke safe mode.
3. Dalam mode safe tersebut, Jika komputer direstart maka akan kembali ke mode normal.

Itulah cara masuk Safe Mode Windows XP, Vista, 7, terimakasih telah mampir di blog saya ini. Jika ada kesalahan dalam penulisan saya mohon maaf dan jika anda masih belum paham tentang cara masuk Safe Mode Windows XP, Vista, 7, saya sangat senang bila anda berkomentar dan menjelaskan bagian mana yang membingungkan anda karena tentu saya akan membimbing anda dengan sebaik-baiknya. sekian tips blog dari Dukun Tekno yang dapat saya bagikan, Semoga berhasil.